DEM adalah singkatan dari Digital Elevation Model, merupakan sebuah citra satelit yang menyajikan kenampakan topografi muka bumi. DEM memiliki segudang manfaat yang bisa di aplikasikan untuk berbagai keperluan pemetaan, seperti pembuatan hillshade (tiga dimensi muka bumi), kontur, kemiringan lereng, dll.
Dalam tulisan ini, penulis akan share terkait pemanfaatan DEM untuk pembuatan sungai secara otomatis, atau dengan kata lain pembuatan sungai secara otomatis dengan menggunakan DEM. Meskipun hasil generate sungai dari DEM ini tidak sebaik shp sungai dari RBI, namun kadang cukup membantu apabila daerah yang akan kita analisis ternyata tidak memiliki shp sungai yang lengkap.
Langsung saja penulis akan jelaskan cara pembuatannya serta bahan-bahan yang dibutuhkan dalam prosesnya. Dalam pembuatan sungai secara otomatis dengan DEM ini terlebih dahulu harus ter install ArcGIS dalam laptop atau PC anda, karena software utama yang digunakan dalam pembuatannya adalah dengan ArcGIS. Selain itu, pastikan terlebih dahulu anda memiliki SHP batas DAS, WS atau wilayah yang hendak anda buat sungai nya. Apabila anda belum memiliki DEM, anda bisa mengunjungi link berikut :
http://srtm.csi.cgiar.org/SELECTION/inputCoord.asp : Citra SRTM 90 meter
https://earthexplorer.usgs.gov/ : Citra SRTM 30 meter (ArcSecond, Aster, dll)
Setelah seluruh data-data yang diperlukan tersedia, tahapan pembuatannya adalah sebagai berikut :
1). Potong DEM dengan batas wilayah yang akan kita buat sungai nya, cara nya : ArcToolbox - Spatial Analyst tool - Extraction - Extract by mask.
2). Koordinat system DEM/citra secara default adalah WGS 84, sementara untuk pembuatan sungai, DEM harus memiliki kooordinat system UTM, maka harus di konversi dari koordinat WGS kedalam UTM, caranya : ArcToolbox - Data Managemen Tool - Projection and Transformation - Raster - Raster Project.
Setelah kedua tahapan tersebut selesai, maka proses pembuatan sungai dari DEM dapat dimulai. Dalam tutorial ini, saya coba membuat peta sungai pada catchment free intake D.I. Gunung Pudung, di Sungai Kluet Kab. Aceh Selatan, Aceh.
1. ArcToolbox - Spatial Analyst Tool - Hydrology - Fill. Input surface raster > isi dengan DEM yang telah memiliki koordinat UTM, Outuput Surface Raster > pilih tempat penyimpanan (saya sarankan biarkan secara default), Z limit (optional) > biarkan kosong, OK.
2. Masih di tool hydrology, pilih Flow direction. Input Surface Raster > Isi hasil nomor 1, output flow direction > pilih tempat penyimpanan, output drop raster > biakan saja kosong, OK. Hasil nya adalah sebagai berikut :
7. Seluruh proses analisis untuk pembuatan alur sungai telah selesai, maka tahap selanjutnya yang harus dilakukan adalah mengkonversi data raster menjadi data vektor (shp), yakni : Masih di tool hydrology, pilih Stream to Feature. Input stream raster > masukan hasil no 6 atau 5, Input flow direction raster > isi hasil no 2, dan sisanya biarkan secara default, OK.
Pada proses no 7, input raster yang saya dimasukan adalah hasil no 6 yang ordo sungai nya sudah ter identifikasi. Berikut adalah hasil dari proses no 7.
Setelah seluruh data-data yang diperlukan tersedia, tahapan pembuatannya adalah sebagai berikut :
1). Potong DEM dengan batas wilayah yang akan kita buat sungai nya, cara nya : ArcToolbox - Spatial Analyst tool - Extraction - Extract by mask.
2). Koordinat system DEM/citra secara default adalah WGS 84, sementara untuk pembuatan sungai, DEM harus memiliki kooordinat system UTM, maka harus di konversi dari koordinat WGS kedalam UTM, caranya : ArcToolbox - Data Managemen Tool - Projection and Transformation - Raster - Raster Project.
Setelah kedua tahapan tersebut selesai, maka proses pembuatan sungai dari DEM dapat dimulai. Dalam tutorial ini, saya coba membuat peta sungai pada catchment free intake D.I. Gunung Pudung, di Sungai Kluet Kab. Aceh Selatan, Aceh.
1. ArcToolbox - Spatial Analyst Tool - Hydrology - Fill. Input surface raster > isi dengan DEM yang telah memiliki koordinat UTM, Outuput Surface Raster > pilih tempat penyimpanan (saya sarankan biarkan secara default), Z limit (optional) > biarkan kosong, OK.
2. Masih di tool hydrology, pilih Flow direction. Input Surface Raster > Isi hasil nomor 1, output flow direction > pilih tempat penyimpanan, output drop raster > biakan saja kosong, OK. Hasil nya adalah sebagai berikut :
Gambar hasil proses no 2
3. Masih di tool hydrology, pilih Flow accumulation. Input Flow Direction Raster > Isi hasil nomor 2, sisanya biarkan secara default, OK. Hasil nya adalah sebagai berikut :
Gambar hasil proses no 3
4. ArcToolbox - Spatial Analyst Tool - Conditional - Con. Input conditional raster > isi hasil nomor 3, expresion > isi dengan angka, misal > 1000. Sebelum menuliskan angka sangat penting untuk ketik VALUE, jika tidak maka proses akan gagal. Sebagai contoh lihat gambar berikut :
Gambar proses pengisian data pada proses no 4
Setelah selesai, klik OK dan hasilnya adalah :
Gambar hasil proses no 4
5. ArcToolbox - Spatial Analyst Tool - Hydrology - Stream Link. Input stream raster > isi hasil nomor 4, input flow direction raster > isi hasil nomor 2, sisanya biarkan secara default, OK.
6. Tahap ini adalah pembuatan ordo sungai yang akan terisi secara otomatis pada atribut setiap objek shp, jika anda tidak memerlukan data ordo sungai, mak tahap ini bisa dilewat. Namun jika diperlukan, berikut adalah tahapannya. Masih di tool hydrology, pilih Stream Order. Input stream raster > isi hasil nomor 4 atau 5, Input flow direction > isi hasil nomor 2, Output raster > pilih tempat penyimpanan, Method of stream ordering > pilih sesuai kebutuhan (Strahler atau shreve), OK. Hasil dari proses no ini sebagai berikut :
Gambar hasil proses no 6
Pada proses no 7, input raster yang saya dimasukan adalah hasil no 6 yang ordo sungai nya sudah ter identifikasi. Berikut adalah hasil dari proses no 7.
Gambar hasil analisis sungai dengan menggunakan DEM
Demikian tutorial singkat terkait tata cara pembuatan peta sungai secara otomatis dengan menggunakan DEM, semoga bermanfaat. Demi perbaikan artikel ini, kritik dan saran pembaca sangat diharapkan. Hatur Nuhun
Refrensi : http://www.citrasatelit.com/cara-membuat-aliran-sungai/
No comments:
Post a Comment